Yang Perlu Anda Ketahui tentang Alumunium Pasta untuk Bata Ringan

Alumunium pasta (aluminium paste) adalah salah satu unsur material dalam pembuatan batu bata ringan AAC yang sangat penting sekali. Bata ringan AAC merupakan beton selular yang dimana reaksi kimia menghasilkan gelembung udara. Umumnya, adonan AAC dibuat dari beberapa elemen seperti pasir kwarsa, kapur, gypsum, semen, air, serta alumunium pasta yang dijadikan bahan pengembang mengisi udara kimiawi.

Untuk membuat 1 m³ alumunium pasta untuk bata ringan, komposisi adalah pasir kuarsa dengan persentase yang cukup tinggi (berkisar 60%), perekat yang terdiri dari semen dan kapur (30%), dan sisanya campuran gypsum dan alumunium pasta sebanyak 10% secara umum. Alumunium pasta yang dibutuhkan adalah sebanyak 0.5 kg. Nantinya adonan akan mengembang selama 7-8 jam setelah adonan tercampur sempurna.

Saat pencampuran tersebut dilakukan, maka akan ada reaksi kimia yang terjadi. Bubuk alumunium pasta untuk bata ringan tersebut akan bereaksi dengan KOH atau kalium hidroksida di dalam pasir kwarsa dan air yang akhirnya menghasilkan gas hidrogen yang membentuk gelembung-gelembung udara di dalam campuran bata tersebut.

Gelembung udara ini menjadikan volumenya lebih besar dua kali dari volume awal. Di akhir proses pengembangan, hidrogen akan terlepas ke atmosfer dan selanjutnya langsung digantikan oleh udara, rongga udara yang terbentuk akan membuat baja menjadi ringan.

Selain berfungsi sebagai pengembang, alumunium pasta untuk bata ringan yang digunakan dalam adonan juga berguna dalam mempengaruhi kekerasan bata ringan. Setiap komponennya mempunyai peran yang sangat penting dalam pembuatan. Dibutuhkan takaran yang pas dalam setiap bahannya dan pengolahan yang tepat untuk menghasilkan bata ringan yang baik kualitasnya, hasilnya maksimal dan tingkat kerugian perusahaan akan menipis.

Keunggulan Alumunium Pasta untuk Bata Ringan

Untuk alumunium pasta untuk bata ringan, ada banyak kegunaan dan manfaatnya dalam membangun rumah. Berikut adalah beberapa keunggulan dari alumunium pasta untuk bata ringan:

Memiliki bobot ringan

Sesuai dengan namanya yaitu bata ringan, bata ini memiliki bobot yang lebih ringan daripada jenis bata lainnya. Dengan begitu, beban strukturnya juga menjadi lebih kecil. Walaupun ringan seperti itu, bata ringan punya kecenderungan untuk menyebabkan bangunan yang lebih tahan terhadap guncangan.

Ketahanan Sekuat Beton

Walaupun bobot dan bentuknya yang lebih ringan, bata ringan punya kecenderungan berdaya tahan kuat. Hal ini disebabkan oleh komposisi bahannya yang terbuat dari campuran beton. Bata ringan ini memiliki ketahan yang sama kuat dengan material beton.

Yang lebih menarik lagi, kekuatan dan ketahanan bata ringan telah memenuhi standar bahan bangunan anti gempa. Karena itu, banyak gedung bertingkat yang bahan bangunannya sudah menggunakan bata ringan.

Hemat Biaya

Harga bata ringan memang cenderung lebih mahal dari bata merah, tetapi jika menggunakan bata ringan Anda dapat menghemat biaya pemakaian plester sampai 50%.

Proses pemasangannya yang lebih praktis dan cepatlah yang membantu menghemat biaya ini. Dengan ini juga, Anda bisa mengurangi biaya pekerja bangunan. Membeli bata ringan juga mudah karena banyak yang menjual.

Melindungi suhu

Bukan hanya bobotnya ringan dan berdaya tahan kuat pada bangunan, baja ringan juga akan dengan baik membuat bangunan terlindungi secara utuh. Pori-pori dari permukaan bata ringan ini mampu menyerap udara panas dari luar ruangan sehingga dapat di dalam ruangan tetap bisa mempertahankan suhu dingin.
Maka dari itu, alumunium pasta untuk bata ringan sangat baik untuk menjadi pilihan Anda dalam membangun rumah. Keunggulannya banyak dan sangat bermanfaat bagi Anda.

Anda dapat mendapatkan informasi mengenai produk bata ringan dan panel lantai pertama dan terbaik di Indonesia dari website resmi CITICON yaitu https://www.citiconindonesia.com/. Berbagai gedung bertingkat, proyek perumahan, dan lainnya yang ada di seluruh Indonesia sudah mempercayakan produk bata ringan serta panel lantai hanya dari CITICON.

Pada website CITICON, Anda bisa menggunakan Kalkulator untuk menghitung Bata Ringan. Ini berguna untuk Anda menghitung kebutuhan bata ringan yang Anda butuhkan. Ini akan membuat Anda lebih efisien dalam mengatur pengeluaran karena Anda akan mendapatkan perhitungan yang pas untuk membuat luas dinding bangunan milik Anda dengan bata ringan.

Maka dari itu, kunjungi dan gunakan bata ringan dari CITICON dalam pembangunan rumah Anda. Dijamin tidak akan mengecewakan Anda.

Referensi

https://fjb.kaskus.co.id/product/54b4927512e2573a798b4573/alumunium-pasta-murah-tapi-tidak-murahan#:~:text=Alumunium%20Pasta%20atau%20Aluminium%20Paste,AAC%20dan%20AAC%20Non%20Block..&text=Alumunium%20pasta%20yang%20digunakan%20dalam,berperan%20dalam%20mempengaruhi%20kekerasan%20beton.
https://id.wikipedia.org/wiki/Bata_ringan
https://artikel.rumah123.com/7-kelebihan-dan-kekurangan-bata-hebel-untuk-pondasi-rumah-69548
https://www.qhomemart.com/blog/bata-ringan-jogja/
https://www.citiconindonesia.com/

Latest Comments

  1. Mohd khir December 30, 2021
  2. Jafar Khalimi March 24, 2022

Leave a Reply